Pada Tanggal 17 Agustus setiap tahunnya merupakan tanggal yang Sakral dan Kramat bagi Bangsa Indonesia karena pada tanggal tersebut merupakan Tonggak Sejarah Perjuangan Rakyat Indonesia terbebas dari Belenggu Penjajah dengan dibacakannya Teks Proklamasi sebagai bukti Indonesia Merdeka pada 17 Agustus 1945.

Untuk mengenang dan memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79, maka pada hari ini Sabtu 17 Agustus 2024 pukul 09.00 WIB dilaksanakan Upacara Bendera di Lapangan Cindai Mas Kecamatan Wadaslintang. Peserta upacara diikuti oleh seluruh Intansi yang ada di Kecamatan Wadaslintang.
Pelaksanaan Upacara Bendera 17 Agustus 2024 berjalan dengan aman, tertib dan penuh hikmat.

By admin

Leave a Reply